Sempat Kena Semprot Shin Tae-yong Karena Malas Lari, Hokky Caraka Ternyata Cedera

By Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 9 Februari 2023 | 09:00 WIB
Pemain timnas U-20 Indonesia, Hokky Caraka. (INSTAGRAM/@HOKKYCARAKA)

"Tapi memang latihan lagi high mungkin otot saya lemah jadi ketarik," kata Hokky Caraka dilansir BolaSport.com dari kanal YouTube PSSI.

Baca Juga: Bolivia dan Tajikistan Jadi Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday

Pemain asal klub PSS Sleman ini menjelaskan jika sebelumnya masalah cedera hamstring tersebut sempat bisa diatasi.

Namun, saat latihan lari akhirnya dia harus menjalani perawatan karena sudah tidak bisa menahan sakit.

"Sudah latihan kemarin sih, jadi saat sprint terasa terus sprint kedua baru ketarik, sakit sekali ya," ujarnya.

Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Permintaan Persija Sebelum Lepas 4 Pemain ke Timnas U-20 Indonesia

Sebelumnya, tepatnya pada latihan yang digelar pada Sabtu (4/2/2023), Hokky dan Frezy Al Hadifi mendapatkan sorotan khusus dari pelatih Shin Tae-yong.

Saat sesi lari yang diberikan tim pelatih, dua pemain ini dianggap tidak maksimal.

Bahkan, pelatih asal Korea Selatan ini melihat jika Hokky dan Frezy sebenernya mampu memberikan yang lebih baik tapi tidak mereka lakukan. 

"Kita semua harus menjadi satu, maka itu kita latihan keras."