Tes Pramusim MotoGP Sepang - Marc Marquez Tinggalkan Celah 0,7 Detik pada Hari Kedua

By Agung Kurniawan - Sabtu, 11 Februari 2023 | 18:07 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, melakoni tes pramusim MotoGP di Sirkuit Sepang, Malaysia, 10 Februari 2023. (HONDA RACING CORPORATION)

MOTOGP.COM
Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin, saat turun pada hari kedua tes pramusim MotoGP 2023, Sabtu (11/2/2023) di Sirkuit Sepang, Malaysia

Akan tetapi, hal itu tidak menutup keinginan mereka untuk memperbaiki catatan waktu sebelumnya.

Peningkatan juga ditorehkan pembalap dari dua tim berbeda, Miguel Oliveira (RNF Aprilia) dan Pol Espargaro (GASGAS Tech3).

Dimulai dari Oliveira, rider asal Portugal tersebut menduduki urutan kedua dengan selisih 0,103 detik dari Martin.

Sedangkan Pol Espargaro, dia tidak kalah solid untuk mengamankan posisi ketiga dengan raihan waktu lap terbaik 1 menit 58,881 detik.

Sementara itu, pembalap andalan Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo harus menyudahi sesi hari ini di urutan keempat.

El Diablo yang sempat menjadi yang tercepat hingga tengah hari harus turun dua setrip usai menorehkan waktu lap terbaik 1 menit 58,897 detik.

Tepat di belakang pembalap Prancis tersebut ada juara dunia musim lalu, Francesco Bagnaia dari tim Ducati.

Posisi kelima didapat murid kebanggaan Valentino Rossi tersebut usai menorehkan waktu putaran tercepat 1 menit 59.067 detik.

Baca Juga: Tes Pramusim MotoGP Sepang - Sudah 2 Hari dan Alex Marquez Belum Temukan Kekurangan Ducati

Berikut hasil tes pramusim MotoGP Sepang hari kedua, Sabtu (11/2/2023)

1. Jorge Martin (Pramac Racing ) 1:58.736
2. Miguel Oliveira (RNF MotoGP Team) 1:58.839
3. Pol Espargaro (GASGAS Factory Racing Tech3) 1:58.881
4. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) 1:58.897
5. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) 1:59.067
6. Raul Fernandez (RNF MotoGP Team) 1:59.112
7. Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team) 1:59.118
8. Alex Rins (LCR Honda) 1:59.163
9. Enea Bastianini (Ducati Lenovo Team) 1:59.194
10. Brad Binder (Red Bull KTM) 1:59.230
11. Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha MotoGP) 1:59.289
12. Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) 1:59.361
13. Marc Marquez (Repsol Honda) 1:59.450
14. Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing MotoGP) 1:59.502
15. Johann Zarco (Pramac Racing) 1:59.503
16. Joan Mir (Repsol Honda) 1:59.632
17. Alex Marquez (Gresini Racing MotoGP) 1:59.747
18. Maverick Vinales (Aprilia Racing) 1:59.770
19. Jack Miller (Red Bull KTM) 1:59.859
20. Aleix Espargaro (Aprilia Racing) 2:00.017
21. Takaaki Nakagami (LCR Honda) 2:00.223
22. Cal Crutchlow (Yamaha) 2:00.354
23. Augusto Fernandez (GASGAS Factory Racing Tech3) 2:00.732

Baca Juga: Tes Pramusim MotoGP Sepang - Kompromi Fabio Quartararo terhadap Peningkatan Top Speed Yamaha