Jadwal Siaran Langsung Persija Vs Arema FC Hari ini, Kans Debut Witan Sulaeman

By Ibnu Shiddiq NF - Minggu, 12 Februari 2023 | 09:00 WIB
Michael Krmencik (tengah) dan Hanif Sjahbandi (kanan) sedang ikut merayakan selebrasi dari gol Ondrej Kudela (kiri) untuk Persija Jakarta dalam laga pekan ke-22 Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (3/2/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Kata Alfredo Vera setelah Persita Tangerang Akhiri Puasa Kemenangan

Di kubu tuan rumah, Thomas Doll menegaskan bahwa Persija pantang menelan kekelahan di kandang sendiri.

Pelatih asal Jerman ini berambisi memberikan hasil terbaik bagi Jakmania yang datang ke stadion.

"Tentunya kami ingin memanfaatkan momen ini dengan baik. Para pemain juga berkonsentrasi ditambah mereka juga termotivasi untuk laga besok. Ditambah lagi sangat senang bermain di depan pendukung kami besok," tambah Doll lagi.

Kendati demikian, mantan nahkoda Borussia Dortmund ini menilai pertandingan besok melawan Arema FC bukanlah laga yang sangat mudah.

Pada putaran pertama lalu, Persija bersusah payah menang 0-1 atas Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Menurut Thoms Doll, laga besok akan menjadi laga yang sulit seperti putaran pertama.

Baca Juga: Dua Kabar Buruk untuk Persib Bandung Jelang Laga 'Final' Lawan PSM Makassar

"Yang terpenting bagi kami adalah memainkan sepak bola kami dan performa kami dengan fantastis bukan soal lawan, termasuk mereka baru saja mengganti pelatih."

"Ini penting mengingat kami bermain di depan suporter kami. Saya yakin besok kami dapat melakukan pekerjaan ini dengan baik," tambahnya.