Meski Belum Sempurna, Beberapa Indikator Menunjukkan Sepak Bola Indonesia Sudah Mulai Maju

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 12 Februari 2023 | 17:15 WIB
Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-Yong (Kiri) dan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (Kanan) terlihat berbincang tentang persiapan Timnas U-20 Indonesia untuk menghadapi Piala Dunia U-20 Indonesia (REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menilai jika sejauh ini sepak bola di Indonesia sudah meningkat.

Seperti diketahui, Iriawan diangkat menjadi Ketum PSSI periode 2019-2023.

Namun, dalam perjalannya banyak masalah yang harus dihadapi saat mendapatkan estafet kememimpinan ini.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Diwarnai Debut Witan Sulaeman, Persija Jakarta Sukses Kalahkan Arema FC dan Kuasai Puncak Klasemen

Mochamad Iriawan menjelaskan jika salah satu yang jadi hambatan adalah pandemi Covid-19.

Baru sebentar menjabat, pandemi membuat semua ekosistem sepak bola berhenti total.

Namun, perlahan sepak bola di Indonsia mulai bangkit dan terlihat dari perjuangan timnas di kancah internasional.

"Timnas kita sudah banyak peningkatan, kalau kita lihat selama saja menjabat sampai bulan Maret 2020 berhenti karena Covid-19."

"Artinya baru 1,5 tahun lebih federasi berjalan normal," kata Mochamad Iriawan dalam diskusi bertajuk Smart Football: Menuju Masa Depan Sepak Bola Indonesia yang Cerdas dan Berkualitas yang dihadiri BolaSport.com, Minggu (12/2/2023).