Pemain Keturunan Indonesia yang Sempat Dilirik Shin Tae-yong Cetak Gol dan Bawa FC Twente Menang di Eredivisie

By Metta Rahma Melati - Selasa, 14 Februari 2023 | 09:45 WIB
Pemain keturunan Indonesia yang bermain di FC Twente, Mees Hilgers (FCTWENTE.NL)

Musim ini, Mees Hilgers sudah memainkan 20 pertandingan dengan 1575 menit bermain bersama FC Twente di Eredivisie.

Ia pun bermain dalam empat pertandingan UEFA Europa Conference League Qualifiers.

Mees Hilgers bergabung dari tim U-21 FC Twente ke tim senior pada 2020.

Total ia sudah memainkan 54 pertandingan untuk tim senior dengan 3.836 menit bermain.

Selain itu total ia sudah mencetak dua gol.

Pemilik nomor punggung 2 kelahiran Amsterdam itu merupakan hasil binaan akademi FC Twente.

Pemain yang memiliki darah Indonesia dari sang ibu yang berasal dari Manado Sulawesi Utara itu sudah memperkuat timnas U-21 Belanda.

Baca Juga: Timnas U-20 Indonesia Ingin Main di SUGBK di Turnamen Internasional

Ia masuk skuad timnas U-21 Belanda pada laga uji coba melawan timnas U-21 Belgia dan U-21 Romania pada September 2022.

Mees Hilgers bermain 45 menit saat timnas U-21 Belanda menang 2-1 atas timnas U-21 Belgia.