Graham Potter Sudah Muak Dianggap sebagai Dalang Kesialan Chelsea

By Sumakwan Wikie Riaja - Selasa, 21 Februari 2023 | 04:00 WIB
Graham Potter (kanan) bersama Kai Havertz saat Chelsea dikalahkan Brighton and Hove Albion dalam duel Liga Inggris di America Express Stadium (29/10/2022). (GLYN KIRK/AFP)

Graham Potter hanya bisa pasrah dengan kondisi timnya saat ini.

"Setelah menelan kekalahan 0-1 di kandang sendiri, banyak kritikan yang bisa dimengerti," kata Graham Potter dikutip BolaSport.com dari SkySports.com

"Saya pikir kami tengah dalam periode yang sulit dan saya pikir kami memiliki banyak rintangan, terutama dalam mengintegrasikan pemain muda di Liga Inggris,” tambahnya.

Baca Juga: Jorginho Jadi Pahlawan Arsenal, Pendukung Sindir Chelsea

Mantan pelatih Brighton itu bahkan sepertinya sudah merasa muak dengan berbagai kritikan.

Meski demikian, Graham Potter mengaku tidak dapat menghentikan itu semua.

"Saya pikir mereka salah, tetapi saya tidak cukup arogan untuk menyampaikan pendapat mereka itu tidak layak untuk diartikulasikan," imbuhnya.

Tak hanya terseok-seok di kompetisi domestik, pengganti Thomas Tuchel itu juga menelan hasil buruk di ajang Liga Champions 2022-2023.

Chelsea menelan kekalahan 0-1 dari Borussia Dortmund di pertandingan pertama babak 16 besar Liga Champions musim ini.

Pertandingan kedua Chelsea vs Dortmund di babak 16 besar Liga Champions akan berlangsung di Stamford Bridge pada Rabu (8/3/2023) 03.00 WIB.

Pasukan Graham Potter diwajibkan untuk unggul lebih dari satu gol atas Dortmund untuk memastikan diri meraih tiket perempat Liga Champions 2022-2023.

Baca Juga: Liverpool Diterpa Kabar Buruk, Darwin Nunez Cedera saat Tumbangkan Newcastle United