Dibekukan Perbasi karena Dugaan Match Fixing, Ini Tanggapan Louvre Surabaya

By Muhamad Husein - Jumat, 24 Februari 2023 | 17:55 WIB
Pemain Louvre Indonesia, Jamarr Andre Johnson pada laga melawan Zamboanga Valientes di ASEAN Basketball League (ABL) Invitational 2023, Selasa (3/1/2023) (ABL Basketball)

"Padahal, kami baru didengar keterangan kami dalam pertemuan yang baru saja dihelat."

"Perbasi telah membuat kesimpulan bahwa Louvre telah melakukan pelanggaran sementara mereka masih melakukan investigasi."

"Bagaimana mungkin mereka bisa menerapkan sanksi sementara mereka belum memiliki bukti-bukti valid atas pelanggaran yang dituduhkan?"

"Apalagi hanya karena satu pesan berantai tanpa tahu kebenarannya."

Dia bersama tim Louvre akan menyiapkan pembelaan secara matang dan akan membersihkan nama mereka atas fitnah tersebut.

"Hal ini sangat kami sesalkan dan sangat terburu-buru oleh karena itu kami akan melakukan tindakan pembelaan yang kami anggap perlu termasuk melaporkan kepada pihak berwajib pemberi pesan berantai misterius yang menjadi dasar Perbasi memberikan suspend," tandasnya.

Baca Juga: Alasan Michael Jordan Ada Pebasket Terhebat Sepanjang Masa