Calon Lawan Timnas U-20 Indonesia Dapat Kabar Tidak Mengenakkan sebelum Berangkat ke Piala Asia U-20 2023

By Sasongko Dwi Saputro - Sabtu, 25 Februari 2023 | 18:40 WIB
Skuad timnas U-20 Irak tiba di Turki untuk pemusatan latihan jelang Piala Asia U-20 2023.

Blend, sempat berperan kala membantu timnas U-20 Irak juara Piala Asia Barat di Irak pada tahun 2021.

Koordinator media timnas U-20 Irak, Qaahtan Al-Maliki pun mengaku bahwa absennya sang wonderkid sangat berat untuk perjalanan timnya.

Meski begitu, ia tetap yakin bahwa timnas U-20 Irak bisa berprestasi di Piala Asia U-20 2023.

Baca Juga: Harga Tiket Laga Pembuka Timnas U-20 Indonesia di Piala Asia U-20 2023, Mulai dari Rp 13 Ribu Saja

"Absennya Blend Hassan akan memengaruhi tim tetapi staf teknis bekerja mempersiapkan penggantinya," ujar Qaahtan Al-Maliki kepada Arabian Sports TV pada Senin (20/2/2023).

"Ambisi pertama adalah mendapatkan posisi 4 besar untuk lolos ke Piala Dunia U-20 dan kemudian bersaing memperebutkan gelar Piala Asia U-20 2023," ujarnya kepada Arabian Sports TV.

"Blend Hassan dikeluarkan dari Skuad karena ia mengalami cedera sebelumnya dan butuh waktu sekitar dua pekan untuk pulih. Sedangkan Piala Asia U-20 akan dimulai kurang dari 10 hari lagi," ujar Qahtan Al-Maliki kepada Iraqfpg.