Brutal Parah! 5 Pelanggaran Paling Fatal dalam Sejarah Tinju Dunia

By Imadudin Adam - Senin, 27 Februari 2023 | 16:44 WIB
Floyd Mayweather memukul Manny Pacquiao saat keduanya bertanding tinju untuk pertama kalinya di MGM Grand Arena, Las Vegas, Nevada, AS, 2 Mei 2015. (TWITTER.COM/BOXINGINSIDER)

BOLASPORT.COM - Tinju sering disebut olahraga pria, tetapi tidak semua petinju adalah pria.

Nyatanya, wanita juga memiliki pertandingan tinjunya tersendiri.

Olahraga ini dianggap sebagai olahraga pria karena hanya memungkinkan kamu menggunakan tinju sebagai senjata dan memiliki aturan yang harus diikuti oleh petarung.

Sayangnya, beberapa petinju kerap melakukan sejumlah pelanggaran yang bikin fatal.

Baca Juga: Teman pun Digasak, Cerita Marc Marquez Tega Sabotase Motor demi Halangi Dani Pedrosa

Pasalnya, meski aturannya sudah sangat ketat, masih ada perinju yang berusaha menghabisi lawannya dengan teknik ilegal.

Penasaran apa saja pelanggaran paling fatal dalam sejarah tinju dunia? Ini pembahasan lengkapnya untuk dibahas.

Marco Antonio Barrera Vs. Juan Manuel Marquez

Pertarungan tahun 2007 antara keduanya berakhir dengan kontroversi ketika Barrera mendaratkan serangan tepat yang membuat Marquez berlutut.

Barrera berdiri di atas Marquez sejenak seolah memikirkan apa yang harus dilakukan selanjutnya.