Kedatangan Luca Marmorini Beri Perspektif dan Harapan Baru untuk Yamaha

By Wawan Saputra - Selasa, 28 Februari 2023 | 14:00 WIB
Managing DIrector Yamaha, Lin Jarvis. ( DOK. MOTOGP )

BOLASPORT.COM - Managing Director Yamaha, Lin Jarvis, mengatakan bahwa mantan mekanik Formula 1, Luca Marmorini berhasil memberikan perspektif lain dalam hal pengembangan YZR-M1.

Pada tahun 2022 lalu pabrikan asal Iwata memutuskan untuk melakukan kerjasama dengan Marmotors.

Marmotors merupakan perusahaan milik Luca Marmorini yang memiliki spesialisasi pada bagian power train dan sudah lama berkecimpung di Formula 1.

Keputusan tersebut sebenarnya dilakukan Yamaha, untuk menambal kekurangan yang mereka miliki dalam mengembangkan YZR-M1.

Departemen teknis Yamaha pada awal tahun 2022 lalu, cukup kesulitan menghomologasikan mesin yang bertenaga.

Kekurangan tersebut cukup dirasakan oleh Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) sepanjang musim 2022.

Di mana dia sangat kesulitan untuk bersaingan dengan motor lain, terutama Ducati ketika berada di trek dengan lintasan lurus.

Permasalahan top speed masih berlangsung hingga akhir musim 2022, yang pada akhirnya membuat pembalap Prancis gagal mempertahankan gelar juara dunia.

Dia harus rela menjadi runner-up juara dunia setelah mahkotanya menjadi milik Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).

Baca Juga: Diam-diam, Pembalap Ini Enggan Jenguk Marc Marquez Saat Cedera