Marselino Ferdinan Menjawab Saran Kakaknya Pasca Debut di KMSK Deinze

By Reno Kusdaroji - Rabu, 1 Maret 2023 | 18:00 WIB
Gelandang timnas Indonesia, Marselino Ferdinan bersiap menjalani debut bersama KMSK Deinze. (twitter/@KMSKDeinze)

BOLASPORT.COM - Pemain timnas Indonesia, Marselino Ferdinan menjawab saran menohok kakanya, Oktavianus Fernando soal laga debutnya di klub liga 2 Belgia, KMSK Deinze.

Marselino Ferdinan baru saja melakoni debutnya bersama klub barunya, KMSK Deinze pada Sabtu (25/2/2023) pekan lalu.

Tepatnya saat KMSK Deinze menghadapi laga tandang di markas KRC Genk II dalam lanjutan Chalenger Pro League atau kasta kedua Liga Belgia 2022-2023.

Marselino memulai debutnya dari bangku cadangan saat timnya tertinggal 1-2 dari KRC Genk II.

Pemain berusia 18 tahun itu masuk pada menit ke-80' menggantikan Hellert van Landschoot.

Bermain hanya 10 menit, Marselino belum dapat berbuat banyak dan jarang mendapat umpan dari rekan setimnya.

Alhasil, pertandingan berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan KRC Genk II.

Ketiga gol KRC Genk II masing-masing dicetak Jamie Yayi Mpie, Bastien Toma dan Cedric Nuozzi. Sedangkan 1 gol KMSK Deinze dibukukan oleh Dylan De Belder.

Momen debut itu diabadikan Marselino di Instagram pribadinya @marselinoferdinan10.

Baca Juga: Jeka Saragih Lakoni Debut di UFC Tahun Ini, Pertarungan Bawah Masih Jadi PR