Kepastian Lawan-lawan Timnas Indonesia di Fase Grup Piala Asia 2023 Bakal Diketahui pada Bulan Mei

By Sasongko Dwi Saputro - Sabtu, 4 Maret 2023 | 08:15 WIB
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang berfoto bersama jelang bertanding dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - AFC resmi bakal menggelar drawing Piala Asia 2023 pada 11 Mei 2023 di Doha, Qatar.

Hal ini terjadi usai AFC mengirim surat ke peserta Piala Asia 2023 di Qatar.

Dalam surat tersebut disampaikan bahwa acara drawing Piala Asia 2023 bakal digelar pada 11 Mei 2023 di Katara Opera House, Doha, Qatar.

"Pengundian putaran final Piala Asia 2023 di Qatar akan diadakan pada Kamis, 11 Mei 2023, di Gedung Opera Katara, di Doha, Qatar. Konfederasi Sepak Bola Asia mengumumkan," tulis situs resmi Federasi Sepak Bola India atau AIFF.

Baca Juga: Piala Asia U-20 2023 - Shin Tae-yong Waspadai Motivasi Berlipat Suriah

"Dalam sebuah surat kepada semua asosiasi anggota yang berpartisipasi."

"AFC menginformasikan bahwa Qatar akan menjadi tuan rumah Piala Asia edisi mendatang."

"AFC mengundang presiden masing-masing asosiasi, pelatih kepala, dan manajer tim untuk menghadiri undian putaran final," lanjutnya.

Dalam pertemuan tersebut, AFC juga secara resmi sudah mengusulkan jadwal Piala Asia 2023 yang baru.

Baca Juga: Shin Tae-yong Angkat Bicara soal Brandon Scheunemann yang Gantikan Zanadin Fariz