Manchester City Bidik Josko Gvardiol, Aymeric Laporte Jadi Korban

By Khasan Rochmad - Minggu, 5 Maret 2023 | 23:30 WIB
Aymeric Laporte mengingkan hengkang dari Manchester City pada bursa transfer musim panas 2023 karena kurangnya menit bermain. (TWITTER.COM/INSTANTFOOT)

BOLASPORT.COM - Bek Manchester City, Aymeric Laporte, berpotensi hengkang setelah The Citizens membidik Josko Gvardiol pada bursa transfer musim panas 2023.

Kurangnya menit bermain bersama Manchester City menjadi alasan Aymeric Laporte ingin pergi.

Kontrak pemain timnas Spanyol itu sejatinya masih tersisa cukup lama di Etihad Stadium, yakni hingga 2025.

Namun, bursa transfer musim panas 2023 bisa menjadi kesempatan Laporte untuk menjajal kemampuan di tim lain.

Aymeric Laporte, yang didatangkan Man City dari Athletic Club,  memang sudah jarang diturunkan pada musim 2022-2023.

Pep Guardiola hanya memasang Laporte sebagai pemain sebanyak 15 pertandingan di lintas kompetisi.

Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, keinginan Laporte untuk hengkang diperkuat setelah Man City menyatakan minat kepada Josko Gvardiol.

Bek milik RB Leipzig itu sukses mencuri perhatian pada musim ini, terlebih bersama timnas Kroasia di ajang Piala Dunia 2022.

Kiprah Gvardiol dalam menjalani debut di ajang akbar empat tahunan itu berakhir dengan raihan medali peringkat ketiga.

Baca Juga: Liverpool Vs Man United - 3 Catatan Minor Bisa Sulitkan Setan Merah