Curhat Para Pemain Naturalisasi soal Wacana Pembatasan untuk Liga 1 Musim Depan: Kebangsaan Indonesia, Tetapi di Liga Disebut Naturalisasi

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 6 Maret 2023 | 20:20 WIB
Striker naturalisasi timnas Indonesia, Ilija Spasojevic (kiri), sedang menguasai bola ketika bertanding dalam laga pekan pertama Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 Desember 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Salah satunya Marc Klok yang menyebut bahwa ia sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) punya hak yang sama sebagai para pemain Liga 1 lainnya.

Gelandang timnas Indonesia itu menyebut bahwa ia memilih sebagai WNI karena kecintaan besarnya kepada tanah air.

"Kami WNI, dan semua WNI seharusnya memiliki hak yang sama, namun kami merasa peraturan tersebut mendiskriminasi kami sebagai warga negara naturalisasi," ujar Marc Klok dalam Instagram Storynya, Senin (6/3/2023).

Baca Juga: Kekecewaan Marc Klok dan Stefano Lilipaly: Kalau Main di Timnas, Kami Orang Indonesia, Kalau di Liga 1, Kami Naturalisasi!

"Kami memilih Indonesia karena kami mencintai negara ini dan berkomitmen untuk menjadi bagian dari komunitas sepak bola disini."

"Kami harap Liga yang ramah bagi semua pemain, terlepas dari asal mereka dan latar belakang mereka," lanjutnya Marc Klok.

Rekan setimnya di Persib Bandung yaitu Victor Igbonefo dan Ezra Walian pun menyindir PSSI lebih keras lagi.

Ketiganya mengaku tidak habis pikir, mengapa dirinya yang pernah membela timnas Indonesia tiba-tiba mendapatkan label sebagai pemain naturalisasi saat tampil di Liga.

"Kebangsaan Indonesia, keluarga Indonesia, tinggal Indonesia, kenapa main di klub jadi naturalisasi," ujar Ezra Walian dalam postingan nya di Instagram sambil menunjukkan foto-fotonya saat membela timnas Indonesia.

Baca Juga: Curhat Stefano Lilipaly Soal Wacana Pembatasan Pemain Naturalisasi di Liga 1