Hasil Piala Asia U-20 2023 - Dihujani Serangan, Timnas U-20 Indonesia Tahan Imbang Uzbekistan tapi Tak Cukup untuk Lolos

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 7 Maret 2023 | 22:58 WIB
Aksi bek Persib Bandung, Kakang Rudianto, ketika membela timnsa U-20 Indonesia melawan Uzbekistan pada laga terakhir Grup A Piala Asia U-20 2023. (PSSI.ORG)

Kembali peluang dari Zafarmurod A lewat tendangan keras dari kotak penalti tapi masih melebar tipis dari gawang Daffa Fasya (72').

Ronaldo Kwaten mendapatkan peluang pada menit ke-80 tapi masih membentur bek Uzbekistan.

Uzbekistan semakin meningkatkan serangan lewat tendangan keras U Rakhmonaliev tapi masih mengenai mistar gawang Indonesia.

Tidak ada gol tercipta pertandingan berakhir dengan skor imbang 0-0.

Baca Juga: Insiden Ricki Ariansyah - Madura United Kecam Peralatan Tim Medis Panpel Tak Lengkap, Tak Ada Oksigen

FT timnas U-20 Uzbekistan vs timnas U-20 Indonesia 0-0

Susunan pemain:

Timnas U-20 Uzbekistan: 21-Boymurodov O; 2-I Polatov (Zafarmurod A 63'), 3-A. Khusanaov, 4-A. Ashurov, 5-J. Utamurodov,7-P. Kholdorkhonov (S. Jabborov 78'), 10-U. Rakhmonaliev, 14-A. Fayzullaev (Shakzodjon Nematjonov 90+2'), 15-D. Ortikboev (Asadbek Djuraboev 63'), 18-Arhrorov (Makhudjon M 80'), 22-S. Esanov.

Pelatih: Ravshan Khaydarov.

Timnas U-20 Indonesia: 22-Daffa Fasya, 4-Muhammad Ferarri, 5-Kakang Rudianto, 14-Robi Darwis, 15-Dzaky Asraf, 16-Dony Tri Pamungkas, 12-Achmad Maulana, 21-Hugo Samir (Frengky Missa 45'), 9-Hokky Caraka (Rabbani Tasnim 85'), 10-Ronaldo Kwateh (Alfiyanto Nico 85').

Pelatih: Shin Tae-yong.