Pebasket Senior Minta Basket Bisa Terus Didukung oleh Menpora Baru

By Muhamad Husein - Jumat, 10 Maret 2023 | 18:50 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, sedang memberikan sambutan di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Jumat (10/3/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pebasket senior, Arki Dikania Wisnu, punya harapan untuk Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) baru yang akan menggantikan Zainudin Amali.

Pemain asal klub Satria Muda Pertamina itu berharap Menpora baru bisa memberikan dukungan terhadap olahraga utamanya bola basket.

Iklim bola basket di Indonesia tengah menanjak mengingat dalam beberapa tahun terakhir meraih prestasi gemilang.

Tercatat di SEA Games 2021, Timnas basket Indonesia mampu meraih medali emas seusai meruntuhkan dominasi Filipina selama 16 tahun.

Tidak hanya itu, setelah tampil di SEA Games tim asuhan Milos Pejic berlaga pada ajang FIBA Asia Cup 2021.

Baca Juga: Hadir di Semarang, IBL All Star 2023 Bertabur Pemain Bintang

Meski hasilnya tidak maksimal, animo pencinta basket Indonesia mendukung Prastawa Dhyaksa dan kawan-kawan berlaga sangat tinggi.

"Semoga Menpora yang baru bisa mendukung kami terus," kata Arki saat ditemui awak media di kawasan Senayan, kemarin (9/3/2023).

"Saat ini bola basket di Indonesia sudah bagus ekosistemnya. Saya berharap Menpora baru selain mendukung juga mendampingi di saat grafik prestasi Timnas basket Indonesia menurun."

Arki sendiri mengaku saat ini berterima kasih dengan kepemimpinan Menpora Zainudin Amali yang mendukung kemajuan basket Tanah Air.