Hasil Liga Spanyol - Real Madrid Hancurkan Tetangga Barcelona di Rumah Sendiri

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 11 Maret 2023 | 21:55 WIB
Aksi Vinicius Junior dalam laga Real Madrid vs Espanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (11/3/2023). (JAVIER SORIANO/AFP)

BOLASPORT.COM - Real Madrid berhasil mengalahkan tetangga Barcelona di kandang sendiri dalam ajang Liga Spanyol 2022-2023.

Real Madrid bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Espanyol di Stadion Santiago Bernabeu pada jornada 25 Liga Spanyol 2022-2023, Sabtu (11/3/2023) waktu setempat atau malam hari WIB.

Real Madrid mendominasi jalannya pertandingan dengan mencatatkan penguasaan bola sebesar 71 persen.

Selain itu, Real Madrid juga mampu melepaskan 22 tembakan dengan tujuh di antaranya mengarah tepat ke gawang Espanyol.

Adapun Espanyol mampu meluncurkan 10 tembakan dengan tiga di antaranya mengarah tepat ke gawang Real Madrid.

Real Madrid pun berhasil meraih kemenangan atas tetangga Barcelona tersebut dengan skor cukup telak.

Jalannya Pertandingan

Bertindak sebagai tuan rumah, Real Madrid tampil mendominasi penguasaan bola sejak babak pertama baru saja dimulai.

Namun, gawang Real Madrid sudah terancam saat pertandingan baru saja berjalan dua menit di babak pertama.

Berawal dari skema serangan balik, Martin Braithwaite melepaskan tendangan kaki kiri dari dalam kotak penalti.

Beruntung bagi Los Blancos, Eder Militao masih mampu mengeblok bola tendangan Braithwaite sebelum mengarah ke gawang Thibaut Courtois.

Meski terus mendominasi penguasaan bola, gawang Real Madrid justru sudah bobol lebih dulu saat laga baru berjalan delapan menit.

Lewat skema serangan cepat, penyerang Espanyol, Joselu, berhasil memperdaya Thibaut Courtois.

Menerima umpan silang dari Ruben Sanchez Saez, Joselu melepaskan tendangan first time kaki kiri yang mengarah ke pojok kiri atas gawang tuan rumah.

Espanyol pun untuk sementara unggul 1-0 atas Real Madrid di babak pertama.

Anak-anak asuh Carlo Ancelotti baru bisa mencetak peluang matang pertama meraka pada menit ke-14 lewat kerja sama Vinicius Junior dan Eduardo Camavinga.

Baca Juga: Benzema Senjata Utama Lawan Liverpool, Ancelotti Beri Perlindungan Ekstra

Menerima umpan silang dari Vinicius, Camavinga kemudian melepaskan tendangan kaki kiri yang mengarah tepat ke gawang Espanyol.

Beruntung bagi Los Periquitos, kiper Fernando Pacheco masih mampu menangkap tendangan Camavinga dengan baik.

Setelah melakukan berbagai upaya, Vinicius Junior akhirnya mampu menyamakan kedudukan untuk Real Madrid pada menit ke-22.

Aksi individu Vinicius dari sisi kanan pertahanan Espanyol berhasil membuat lini belakang tim tamu kocar-kacir.

Winger asal Brasil itu kemudian menyudahi aksinya dengan tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti.

Fernando Pacheco pun tidak mampu menjangkau lesakan Vinicius yang mengarah ke pojok kiri bawah gawang Espanyol.

Skor pun berubah menjadi sama kuat 1-1 untuk Real Madrid dan Espanyol dalam pertandingan kali ini.

Usai menyamakan kedudukan, Los Blancos tampil lebih menggila dan berhasil membalikkan kedudukan pada menit ke-39.

Menerima umpan silang dari Aurelien Tchouameni, Eder Militao melepaskan sundulan dari dalam kotak penalti.

Bola sundulan Eder tidak mampu dicapai oleh Fernando Pacheco dan berbuah gol kedua bagi Nacho Fernandez dkk.

Baca Juga: Kalau Tak Sanggup Bunuh Fede Valverde, Jangan Harap Ia Tinggalkan Real Madrid

Gol bek tengah asal Brasil tersebut sekaligus menutup babak pertama dengan skor 2-1 untuk keunggulan tuan rumah atas tim tamu.

Di babak kedua, Real Madrid terus tampil mendominasi jalannya pertandingan dan berupaya menambah keunggulan.

Namun, hingga laga berjalan 70 menit, Los Blancos masih tidak mampu mencetak gol ke gawang Espanyol.

Hingga akhirnya, Rodrygo Goes membuka peluang emas pada menit ke-75 melalui tendangan bebas.

Sial bagi Real Madrid, sepakan Rodrygo masih membentur mistar gawang Espanyol dan gagal berbuah gol.

Los Blancos terus berupaya untuk menambah keunggulan mereka hingga akhirnya gol pun tercipta pada menit ke-90+3.

Marco Asensio melepaskan tendangan kaki kanan keras yang mampu membuat jala gawang Espanyol kembali bergetar.

Gol Asensio tersebut sekaligus membuat Real Madrid berhasil menang atas tetangga Barcelona tersebut.

Real Madrid 3-1 Espanyol (Vinicius Junior 22', Eder Militao 39', Marco Asensio 90+3'; Joselu 8')

Berikut susunan pemain Real Madrid vs Espanyol sebagaimana dikutip BolaSport.com dari laman resmi LaLiga:

Real Madrid (4-3-3): 1-Thibaut Courtois; 2-Daniel Carvajal, 3-Eder Militao, 6-Nacho Fernandez, 12-Eduardo Camavinga; 8-Toni Kroos (19-Dani Ceballos 74'), 18-Aurelien Tchouameni (22-Antonio Ruediger 74'), 10-Luka Modric (11-Marco Asensio 72'); 15-Federico Valverde, 21-Rodrygo Goes, 20-Vinicius Junior (39-Alvaro Rodriguez 90')

Pelatih: Carlo Ancelotti

Espanyol (4-4-2): 13-Fernando Pacheco; 2-Oscar Gil (18-Ronael Pierre-Gabriel 69'), 24-Sergi Gomez, 23-Cesar Montes, 4-Leandro Cabrera; 27-Ruben Sanchez Saez (7-Javier Puado 75'), 12-Vinicius Souza, 15-Jose Gragera (6-Denis Suarez 75'), 10-Sergi Darder; 9-Joselu, 17-Martin Braithwaite

Pelatih: Diego Martinez

Wasit: Jorge Figueroa