Profil Lengkap Timnas Burundi Lawan Indonesia, dari Kekuatan, Ranking hingga Rekor Pertandingan

By Reno Kusdaroji - Sabtu, 11 Maret 2023 | 23:00 WIB
Informasi timnas Indonesia uji coba lawan Burundi dan Kenya (Twitter)

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir telah mengumumkan timnas Burundi akan menjadi lawan timnas Indonesia pada FIFA Matchday Maret 2023.

"Setelah ditunggu hingga malam ini, akhirnya PSSI memutuskan timnas Indonesia akan melawan Burundi."

"Mereka sudah siap datang ke Indonesia," kata Erick Thohir dilansir BolaSport.com dari laman PSSI, Sabtu (11/3/2023).

Adapun laga timnas Indonesia melawan Burundi akan digelar di Jakarta dalam dua kali pertandingan pada 25 dan 28 Maret 2023.

Meskipun jarang terdengar, timnas Burundi bukanlah tim yang bisa diremehkan begitu saja.

Mengingat mereka memiliki peringkat yang lebih tinggi dibandingkan timnas Indonesia.

Berikut ini profil lengkap timnas Burundi yang patut diwaspadai skuad Garuda asuhan Shin Tae-yong.

Baca Juga: Persik Kediri vs Persija Jakarta - Thomas Doll Enggan Komentari Performa Bagus Tuan Rumah

1. Ranking FIFA lebih tinggi daripada timnas Indonesia

Menurut laman resmi FIFA, Burundi berada di peringkat ke-141 sementara Indonesia berada di bawahnya, yakni pada urutan ke-151.