Berkat Xavi, Barcelona Masuk Geng Tim Tembok Kokoh di Liga Spanyol

By Sri Mulyati - Senin, 13 Maret 2023 | 17:45 WIB
Kalahkan Bilbao, Barcelona untuk pertama kali masuk ke dalam geng tembok kokoh di Liga Spanyol berkat campur tangan Xavi Hernandez. (ANDER GILLENEA/AFP)

BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, memberkati tim asuhannya hingga bisa masuk ke dalam geng tim tembok kokoh di Liga Champions.

Revolusi Barcelona di bawah komando Xavi Hernandez mulai terlihat membuahkan hasil.

Klub berjuluk La Blaugrana tersebut kembali menjadi tim yang sulit ditaklukkan oleh lawan.

Hingga saat ini, Xavi Hernandez sudah mengantarkan anak asuhannya tampil dalam 25 laga Liga Spanyol.

Hasilnya, Barcelona meraih 21 kemenangan, dua imbang, dan dua kekalahan.

Dua kekalahan yang diderita oleh La Blaugrana menjadi yang paling sedikit dibandingkan pesaing lainnya.

Hal ini bisa terjadi karena mereka membangun tembok pertahanan yang kokoh.

Dalam 25 laga, gawang yang biasa dikawal oleh Marc-Andre ter Stegen baru kebobolan delapan kali.

Baca Juga: Junior Lionel Messi Pakai Kruk saat Tinggalkan Kandang Man United, Begini Penjelasan Erik ten Hag

Kondisi ini mengantarkan Xavi ke status pelatih spesial dalam sejarah klub.