Kuat Selama Tes Pramusim, Francesco Bagnaia Tetap Membumi

By Wawan Saputra - Selasa, 14 Maret 2023 | 13:15 WIB
Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia saat menjalani hari kedua tes pramusim MotoGP 2023 di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, Minggu (12/3/2023) (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Pembalap andalan tim Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, berhasil memuncaki Tes Pramusim MotoGP Portimao 2023. Meski tampil kuat tetap waspadai para rivalnya.

Pembalap jebolan akademi VR46 itu berhasil tampil dominan pada dua hari pengujian di Sirkuit Internasional Algarve, Portugal, 11-12 Maret 2023.

Pada akhir sesi, dia berhasil menjadi pembalap tercepat setelah mencatatkan waktu terbaik 1 menit 37,986 detik. 

Selain menjadi pembalap tercepat dia juga berhasil memecahkan rekor waktu tercepat di Sirkuit itu.

Hasil ini tentunya membuat pembalap berpaspor Italia semakin percaya diri menyambut gelaran MotoGP 2023.

Apalagi tahun ini dia mengusung misi untuk mempertahankan gelar juara dunia yang diraihnya tahun lalu.

"Saya senang dengan lima hari tes pramusim berjalan, termasuk tiga hari di Malaysia bulan lalu," ucap Bagnaia dikutip BolaSport.com dari Crash.

"Kami meningkat di setiap sesi dan menyelesaikan program kerja kami."

Meski sadar bahwa dia semakin difavoritkan untuk meraih gelar juara dunia tahun ini, pembalap yang menggunakan nomor motor #1 itu tak mau jemawa.

Baca Juga: Alex Marquez Semakin Berkembang, Bos Ducati Beri Sinyal Positif