Tak Hanya Yance dan Yakob Sayuri, Tiga Kakak Beradik Ini Pernah Bela Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Kamis, 16 Maret 2023 | 15:15 WIB
Pemain timnas Indonesia, Yakob Sayuri, sedang menguasai bola dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Duel melawan Burundi yang digelar bulan ini bakal jadi sejarah baru bagi timnas Indonesia.

Seperti yang diketahui, Shin Tae-yong sudah memanggil 28 pemain yang mengikuti pemusatan latihan untuk timnas Indonesia di FIFA Matchday Maret 2023 menghadapi Burundi.

Pertandingan menghdapi Burundi sendiri bakal digelar pada 25 dan 28 Maret 2023 di Stadion Patriot Candrabagha, Bekasi.

Dalam susunan pemain tersebut, ada Sayuri bersaudara yaitu Yance Sayuri dan Yakob Sayuri yang membela PSM Makassar.

Keduanya tidak sendirian mewakili PSM Makassar, ada sosok Ramadhan Sananta dan Dzaky Asraf juga yang tampil bagus musim ini.

Sebagai catatan, ini jadi pemanggilan timnas Indonesia yang pertama bagi Yance Sayuri.

Menariknya, ini jadi kesempatan pertama Yance untuk bermain bersama saudara kembarnya yaitu Yakob Sayuri di timnas Indonesia.

Pemanggilan Yance Sayuri untuk membela timnas Indonesia memang cukup beralasan.

Baca Juga: Alasan PSSI Tak Panggil Marselino Ferdinan ke Timnas Indonesia pada FIFA Matchday

Yance sudah tampil 27 kali bersama PSM Makassar Liga 1 musim ini.