Jelang Drawing Liga Champions - Profil 8 Tim Perempat Finalis dan Rekor Head-to-Head

By Beri Bagja - Jumat, 17 Maret 2023 | 10:57 WIB
Drawing Liga Champions untuk babak perempat final akan dilakukan di Nyon, Swiss, Jumat (17/3/2023). (FABRICE COFFRINI/AFP)

BOLASPORT.COM - Jelang drawing Liga Champions, berikut ini rapor kedelapan peserta perempat final beserta catatan pertemuannya masing-masing.

Drawing Liga Champions untuk babak perempat final akan dilakukan di Nyon, Swiss, Jumat (17/3/2023).

Proses undian tersebut dapat disaksikan mulai pukul 18.00 WIB melalui link live streaming yang tersedia di akhir artikel ini.

Kedelapan peserta yang terlibat adalah Bayern Muenchen, Benfica, Chelsea, Inter Milan, Manchester City, AC Milan, Napoli, dan sang petahana Real Madrid.

Berikut ini BolaSport.com menyajikan profil singkat klub perempat finalis dan rekor pertemuan di antara mereka menurut data dari situs UEFA.

Baca Juga: Jelang Drawing Liga Champions - Tak Cuma Klub, Pelatih Italia Kuasai Perempat Final 

ODD ANDERSEN/AFP
Striker Bayern Muenchen, Eric Maxim Choupo-Moting (kanan), merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Paris Saint-Germain pada partai leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 di Allianz Arena, Rabu (8/3/2023).

Bayern Muenchen (Jerman)

  • Peringkat koefisien UEFA: 1
  • Rapor di Liga Champions musim ini: 8 menang-0 seri-0 kalah (selisih gol 21-2)
  • Fase grup: Juara Grup C
  • Babak 16 besar: vs PSG (agregat 3-0)
  • Pencapaian musim lalu: Perempat final (vs Villarreal, agregat 1-2)
  • Pencapaian terbaik: Juara (1973/74, 1974/75, 1975/76, 2000/01, 2012/13, 2019/20)

Rapor head-to-head di pentas UEFA:

  • Vs Benfica: 9 menang-3 seri-0 kalah (selisih gol 35-9)
  • Chelsea: 3-2-1 (15-10)
  • Inter: 5-1-3 (13-9)
  • Man City: 3-0-3 (10-9)
  • Milan: 1-3-6 (8-17)
  • Napoli: 1-2-1 (7-6)
  • Real Madrid: 11-3-12 (39-41)

CARLOS COSTA/AFP
Striker Benfica, Goncalo Ramos, merayakan gol ke gawang Club Brugge dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion da Luz, Selasa (7/3/2023).