Menangi El Clasico, Xavi Belum Merasa Barcelona Juara Liga Spanyol

By Khasan Rochmad - Senin, 20 Maret 2023 | 11:15 WIB
Meski memenangi El Clasico kontra Real Madrid, Xavi Hernandez merasa Barcelona belum menjadi juara Liga Spanyol 2022-2023. (TWITTER.COM/LALIGA)

BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, merasa belum menjadi juara Liga Spanyol 2022-2023 meski memenangi El Clasico kontra pesaing terdekat, Real Madrid.

Kemenangan dramatis Barcelona versus Real Madrid di El Clasico semakin membuat gelar juara mengerucut ke klub Catalan.

Bentrok di Camp Nou, Minggu (19/3/2023) waktu setempat atau Senin dini hari WIB, Barcelona menang dengan skor 2-1.

Sempat tertinggal terlebih dahulu lewat gol bunuh diri Ronald Araujo (menit ke-9), Barcelona bangkit berkat lesakan Sergi Roberto (40') dan Franck Kessie (90+2').

Kemenangan ini membuat El Barca unggul 12 poin dari El Real yang berada di posisi kedua.

Potensi untuk menjuarai Liga Spanyol pun semakin dekat setelah terakhir kali diraih pada 2019 lalu.

Namun, Xavi merasa dengan semakin dekatnya akhir musim, maka Barcelona sulit untuk bersantai.

Konsistensi harus terus dijaga agar bisa memantapkan langkah meraih titel juara di akhir musim nanti.

"Ini belum pasti, saya belum merasa kami juara, tapi ini langkah maju yang besar," kata Xavi, dikutip BolaSport.com dari ESPN.

Baca Juga: Inter Milan Vs Juventus, 2 Kemenangan Terakhir Bianconeri Diwarnai Debat Handball Adrien Rabiot