Terlanjur Cinta Indonesia, Pemain Terbaik Liga 1 2019 Blak-blakan Minta Dinaturalisasi

By Ibnu Shiddiq NF - Senin, 20 Maret 2023 | 14:30 WIB
Gelandang Persik Kediri, Renan Silva (tengah), sedang menguasai bola dan dibayangi pemain Persib Bandung bernama Dedi Kusnandar (kiri) dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Rabu (8/3/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pemain terbaik Liga 1 2019, Renan Silva kembali menyatakan keinginan untuk dinaturalisasi dan membela timnas Indonesia.

Renan Silva yang saat ini membela Persik Kediri baru saja mencatatkan sajarah dalam karier sepak bola profesionalnya.

Gelandang asal Brasil itu membukukan 100 penampilan di Liga Indonesia setelah membantu Persik mengalahkan Persebaya 1-0, Sabtu (18/3/2023).

Pencapaian Renan Silva terasa spesial seusai dirinya ikut berperan membawa Persik melanjutkan tren kemenangan enam laga beruntun.

Baca Juga: Striker Timnas Indonesia Doakan Sandy Walsh Sembuh dari Cedera

"Tidak mudah untuk terus berada di Indonesia dalam jangka waktu yang lama dan sekarang saya bisa menuntaskan 100 pertandingan. Ini sangat penting bagi karier saya," ujar Renan Silva dikutip dari kompas.com.

Rena Silva pertama kali merumput di Indonesia pada putaran kedua Liga 1 2018.

Persija Jakarta menjadi pelabuhan pertama pemain berusia 34 tahun tersebut.

Ia berhasil mengantarkan Persija yang saat itu ditukangi Stefano Cugurra menyabet gelar juara Liga 1 2018.

Pada musim berikutnya, Renan hijrah ke Borneo FC dan dinobatkan sebagai pemain terbaik Liga 1 2019.