Shin Tae-yong Ingin Timnas U-20 Indonesia Dapat Lawan Mudah di Piala Dunia U-20 2023

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 20 Maret 2023 | 16:10 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Senin (20/2/2022) siang. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Usai dari Piala Dunia U-20 2017, Shin Tae-yong naik pangkat menjadi pelatih timnas Korea Selatan.

Ia dipercaya membawa timnas Korea Selatan ke Piala Dunia 2018 Rusia.

Pada ajang ini, Korea Selatan tergabung ke dalam Grup F bersama Swedia, Meksiko, dan Jerman.

Korea Selatan menang satu kali melawan Jerman dan kalah dua kali dari Meksiko serta Swedia.

Baca Juga: Striker Timnas Indonesia Doakan Sandy Walsh Sembuh dari Cedera

Bagi Shin Tae-yong, ini menjadi event sepak bola dunia ketiga.

Nah, pengalaman yang ia punya ini akan dibawanya bersama timnas U-20 Indonesia.

"Saya punya pengalaman di Piala Dunia U-20 2017 dan Piala Dunia 2018."

"Kami harus menjadi satu hati agar kami dapat lawan yang lebih mudah," kata Shin Tae-yong.