Janji Penyerang Timnas U-20 Indonesia untuk Piala Dunia U-20 2023

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 21 Maret 2023 | 22:45 WIB
Hokky Caraka melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Fiji di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (17/2/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

“Kita ingin berprestasi di kejuaraan dunia ini."

"Selain itu, kita kan tuan rumah."

"Kita ingin mencatatkan sejarah baru untuk Indonesia di Piala Dunia U-20 nanti,” kata Hokky Caraka dilansir BolaSport.com dari laman Antara.

PSSI
Skuad timnas U-20 Indonesia melawan Irak dalam laga perdana Grup A Piala Asia U-20 2023.

Pemain dari klub PSS Sleman ini bersyukur kembali dipanggil oleh Shin Tae-yong ke skuad Garuda Nusantara.

Dia berharap bisa membuktikan diri di Piala Dunia U-20 2023.

“Kita juga mengikuti arahan pelatih."

"Semoga bisa kami maksimalkan lagi (kerja kerasnya), dan tidak mengecewakan di Piala Dunia (U-20),” tambahnya.

Baca Juga: Harapan PSIS Semarang Usai Brandon Scheuneman Kembali Dipanggil Timnas U-20 Indonesia

Penyerang kelahiran Gunungkidul ini berjanji bisa memberikan prestasi demi nama Indonesia.