Gareth Southgate Isyaratkan Perpanjangan Kontrak Bersama Inggris

By Lariza Oky Adisty - Kamis, 23 Maret 2023 | 13:00 WIB
Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, menyiratkan ia bisa saja bertahan hingga Piala Eropa 2024 (TWITTER.COM/JAMESOLLEY)

BOLASPORT.COM - Gareth Southgate mengirim sinyal tanda akan memperpanjang kontrak bersama tim nasional Inggris setelah Piala Eropa 2024. 

Kontrak Gareth Southgate sebagai pelatih Inggris masih menyisakan 18 bulan lagi dan belum ada kabar soal perpanjangan masa kerja. 

Sekarang, juru taktik berusia 52 tahun itu membuka kemungkinan untuk bertahan di skuad The Three Lions setelah Euro 2024.

Situasi ini berbeda dibandingkan pada Desember 2022 lalu ketika ia nyaris memutuskan untuk mundur dari jabatannya. 

Hanya saja, mantan pemain timnas Inggris itu mengatakan segalanya tergantung dari hasil yang diraih Harry Kane dkk. pada turnamen Euro 2024 mendatang. 

Southgate sendiri telah menjadi pelatih Inggris sejak ditunjuk pada 2016.  

Di bawah kepemimpinannya, juara Piala Dunia 1966 itu melaju ke semifinal Piala Dunia 2018 serta menjadi runner-up Piala Eropa 2020. 

Baca Juga: Lionel Messi Pulang ke Barcelona, Dua Wonderkid Siap-Siap Nelangsa

Timnas Inggris juga lolos hingga perempat final pada Piala Dunia 2022 lalu. 

Sosok yang mendampingi timnas Inggris pada 81 pertandingan sebagai pelatih itu menegaskan juara Piala Eropa 2024 menjadi target utama untuknya. 

“Segalanya tergantung apakah Inggris akan juara. Mari kita sama-sama berharap kami punya kans itu agar saya bisa membuat keputusan bertahan,” kata Southgate, dikutip BolaSport.com dari The Mirror. 

“Membawa Inggris juara adalah salah satu tantangan terbesar seorang pelatih."

"Bagian sulitnya adalah Anda harus menunggu 18 bulan untuk mendapatkan penilaian.” 

“Seperti yang saya katakan, Inggris harus menjalani kualifikasi dengan benar dan tidak boleh menyia-nyiakan kesempatan,” tuturnya menambahkan. 

Skuad Southgate akan memulai perjalanan di Kualifikasi Euro 2024 dengan menjalani matchday 1 Grup C. 

PAUL ELLIS/AFP
Gareth Southgate berbicara dengan pemainnya dalam duel semifinal Euro 2020 antara timnas Inggris vs Spanyol di Wembley, London (7/7/2021).

Baca Juga: Italia Vs Inggris - Jamu The Three Lions, Skema Gli Azzurri bakal seperti Final Euro 2020

Mereka bertandang di Stadion Diego Armando Maradona, Napoli, untuk melawan Italia, Jumat (24/3/2023) pukul 02.45 WIB. 

Tugas berat berada di pundak Gareth Southgate mengingat laga melawan timnas Italia tidaklah mudah.

Timnas Inggris tentu masih merasa kecewa berat setelah kalah dari Gli Azzurri pada final Euro 2020.

Mereka harus menyerah di babak tos-tosan usai bermain seri 1-1 di waktu penuh.

Italia sendiri tidak terkalahkan saat bertemu The Three Lions lantaran mereka menorehkan satu kemenangan dan satu hasil imbang dari pertemuan terakhirnya.

Tidak lolos ke Piala Dunia 2022 dan berstatus juara bertahan Euro menjadi motivasi berlipat bagi anak asuh Roberto Mancini.

Mereka jelas berhasrat untuk menggulingkan timnas Inggris pada laga perdana Kualifikasi Euro 2024 Grup C.