Berkat Pengaruh Pep Guardiola, Arsenal Bisa Jadi Juara Liga Inggris

By Khasan Rochmad - Minggu, 26 Maret 2023 | 18:00 WIB
Pemain Arsenal, Bukayo Saka, berterima kasih kepada Pep Guardiola karena telah membiarkan Oleksandr Zinchenko dan Gabriel Jesus. (GLYN KIRK/AFP)

"Di saat-saat sulit mereka tahu bagaimana rasanya. Mereka dapat menyemangati kami, karena kami memiliki banyak pemain muda."

"Mereka benar-benar membantu kami dengan sisi mental," tutur pemain internasional Inggris itu.

Saat ini, Arsenal memimpin klasemen Liga Inggris dengan keunggulan delapan poin dari Man City.

Gelontoran dana 75 juta pounds atau Rp1,3 triliun untuk mendatangkan Zinchenko dan Jesus sejauh ini terbukti jitu.

TWITTER.COM/TOMGUNNER14
Adanya Oleksandr Zinchenko dan Gabriel Jesus membantu Arsenal untuk bisa menjadi juara Liga Inggris 2022-2023.

Baca Juga: Cegah Hengkang ke Real Madrid, Erling Haaland Siap Diganjar Kontrak Anyar dengan Gaji Tertinggi di Liga Inggris

Lebih lanjut lagi, Saka mengatakan bahwa peran Zinchenko dari segi mental sangat membantu.

Terlebih lagi, pemain berusia 21 tahun itu mengapresiasi keberanian Zinchenko ketika Ukraina diinvasi oleh Rusia pada Februari 2022.

Saka menganggap Zinchenko adalah sosok dengan mentalitas yang kuat dan bisa keluar dari tekanan.

"Tidak ada yang bisa mengerti apa yang Olek alami. Dia pria dengan kekuatan mental yang luar biasa," ujar Saka melanjutkan.