Daftar Unggulan Spain Masters 2023 - Ganda Putra Indonesia Terbanyak

By Nestri Y - Senin, 27 Maret 2023 | 20:30 WIB
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin berpose usai memastikan kemenangan atas Aaron Chia/Soh Wooi Yik di babak 32 besar All England Open 2023, di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Rabu (15/3/2023). (PBSI)

Meski dijagokan, pada Spain Masters 2023 kali ini lawan terberat yang jelas mengintai adalah wakil andalan tuan rumah yakni Carolina Marin yang berstatus unggulan teratas.

Adapun di nomor ganda putra, wakil Indonesia yang berstatus unggulan cukup banyak yakni tiga pasangan.

Mereka adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang menduduki unggulan satu.

Diikuti Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana yang menempati unggulan empat dan lima berurutan.

Di ganda putri, ada Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi yang berstatus unggulan tujuh.

Sedangkan di ganda campuran, Indonesia mengandalkan Rehan Naufal Kusharjano/Lisa Ayu Kusumawati, juga sebagai unggulan tujuh.

Jumlah unggulan tersebut sebenarnya masih bisa bertambah tiga wakil.

Tetapi pada artikel ini tidak akan diperhitungkan karena tiga wakil yang dimaksud yakni Chico Aura Dwi Wardoyo, Rinov Rivaldy dan Apriyani Rahayu dikabarkan mundur akibat cedera.

Spain Masters 2023 akan resmi dimulai pada Selasa (28/3/2023) dengan memainkan babak kualifikasi dan babak 32 besar.

Baca Juga: Swiss Open 2023 - Mode Alien Hilang, Viktor Axelsen Hadapi Tekanan Mental?