Banyak Pembalap Masuk Rumah Sakit, Aleix Espargaro: Kita Tak Bisa Terus Seperti Ini!

By Muhamad Husein - Selasa, 28 Maret 2023 | 00:45 WIB
Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro pada sesi press conference MotoGP Thailand 2022, Kamis (29/9/2022) (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro, khawatir dengan banyaknya 'korban' yang sudah berjatuhan pada awal balapan MotoGP 2023.

Aleix Espargaro heran karena para pembalap semakin agresif dan tidak memikirkan keselamatan diri satu sama lain karena format baru MotoGP tahun ini.

Para pembalap tampak ambisius dan mengambil risiko yang lebih besar pada balapan MotoGP Portugal 2023.

Hasilnya pun banyak pembalap yang mengalami kecelakaan dan berujung masuk rumah sakit.

Tercatat sejauh ini setidaknya terdapat tiga pembalap yang sudah harus menepi dari balapan.

Baca Juga: Tak Masalahkan Manuver Marquez, Murid Rossi: Semua Orang Akan Melakukannya, Termasuk Saya

Cedera pertama menimpa Pol Espargaro (Tech3 GasGas) pada sesi latihan kedua yang berlangsung  di Sirkuit Portimao, Jumat (24/3/2023).

Dia mendapatkan cedera memar pada bagian paru-paru, patah tulang rahang, patah tulang belakang.

Selanjutnya nasib sial dialami Enea Bastianini (Ducati Lenovo Team) yang menderita patah tulang belikat.

Cedera tersebut didapatkan oleh Bastianini pada saat menjalani sesi Sprint Race pada Sabtu (25/3/2023).

Adapun yang terbaru cedera dialami oleh Marc Marquez (Repsol Honda) pada sesi balapan, Minggu (26/4/2023).

Baca Juga: Kesaksian Bos Repsol Honda, Motor bak Rudal saat Marc Marquez Lepas Rem

Dia menabrak Oliveira di lap-lap awal yang menyebabkan cedera patah tulang pada bagian telapak tangan.

Dari para pembalap yang dipastikan menepi sementara dari kejuaraan, Espargaro heran tidak adanya perhatian khusus dari MotoGP.

Pasalnya para pembalap benar-benar bertarung dengan kondisi tak memikirkan keselamatan.

"Kami memiliki banyak pembalap terbaring di rumah sakit," kata Espargaro dikutip BolaSport.com dari Crash.net.

"Kita tidak bisa terus seperti ini."

Baca Juga: MotoGP 2023 Baru Sampai Seri Pertama, 3 Pembalap Sudah Masuk Rumah Sakit

"Ini bukan tentang Race Direction atau media. Ini tentang kita, para pembalap."

"Di lap terakhir Anda bisa agresif, menyentuh pembalap lain, tidak apa-apa.

"Tapi ayolah, ini balapan pertama dan kita punya empat pembalap di rumah sakit!" 

"Saya tidak ingin menyerang siapa pun atau menyenggol siapa pun. Ini bukan bagaimana saya melihat olahraga ini."

"Jika tidak ada celah, maka tidak perlu mengambil risiko."

Baca Juga: Marc Marquez Lolos dari Penalti Setelah Resmi Lewatkan MotoGP Argentina 2023