Piala Dunia U-20 2023 Batal, Pengorbanan Pemain Timnas U-20 Indonesia Terasa Sia-sia

By Sasongko Dwi Saputro - Kamis, 30 Maret 2023 | 11:45 WIB
Para pemain Timnas U-20 Indonesia vs Suriah di Piala Asia U-20 2023. (PSSI)

Setelah naik level ke timnas U-19, Bagus Kahfi dkk berhasil lolos ke putaran final Piala Asia U-19 2020.

Sayang pandemi covid-19 membuyarkan impian Bagus Kahfi dkk.

Kala itu, FIFA memutuskan gelaran Piala Dunia U-20 kembali mundur ke edisi 2023.

Tak patah arang, Shin Tae-yong selaku pelatih kemudian membentuk tim baru yang dimotori oleh generasi Marselino Ferdinan yang sudah dilabeli sebagai wonderkid oleh media asal Inggris, The Guardian.

Timnas U-20 Indonesia sempat berhasil lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 sampai akhirnya impian itu kembali sirna.

Impian Marselino Ferdinan, Hokky Caraka, Ronaldo Kwateh dan kolega harus sirna usai Indonesia dinyatakan batal sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Kabar pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 membuat asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto pun sedih.

Baca Juga: Daftar 4 Negara yang Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Indonesia Senasib dengan Negara Timur Tengah Ini

Menurutnya, ia sangat sedih persiapan yang dilakukan timnya pun terbuang sia-sia.

Apalagi seluruh pemain dan pelatih sudah mengorbankan waktu dan jauh dari keluarga selama periode pemusatan latihan.