Piala Dunia U-20 Batal Digelar di Indonesia, PSSI Siap Duduk Bersama Pemerintah Bahas Anggaran yang Sudah Dikeluarkan

By Abdul Rohman - Minggu, 2 April 2023 | 15:45 WIB
Wakil Ketua PSSI 2, Ratu Tisha, saat wawancara eksklusif di kawasan Jakarta Selatan, Sabtu (1/4/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - PSSI siap duduk bersama untuk membahas pembiayaan investasi yang telah digelontorkan seusai Piala Dunia U-20 2023 resmi batal digelar di Indonesia.

Hal tersebut diungkapkan oleh Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha.

Belum diketahui jumlah anggaran secara detail yang sudah dikeluarkan dalam mempersiapkan Piala Dunia U-20 2023 ini.

Pastinya bukan nominal yang kecil.

"Ya, maka dari itu, kita disini itu, hal-hal yang telah diinvestasikan pastinya harus duduk bersama untuk dilihat," ucap Ratu Tisha.

'Bahwa ini adalah satu kejadian yang tidak diinginkan, harus diatasi bersama."

"Tidak saling menyalahkan satu sama lain," sambung Ratu Tisha kepada media Kompas Grup termasuk BolaSport.com di kawasan Jakarta Selatan, Sabtu (1/4/2023).

Kata Ratu Tisha, PSSI akan segera bertemu dengan pemerintah untuk menjelaskan lebih lanjut mengenai pembiayaan Piala Dunia U-20 2023.

Baca Juga: Chelsea Dipermalukan Aston Villa, Graham Potter Pasrah dan Minta Para Pemain Move On

"Nah itu memang peruntukannya ada di hal admistrasi nya seperti apa, laporan, tutup buku, dan buka (buku) nya seperti apa. Itu hal-hal detail PSSI harus duduk bersama pemerintah dalam waktu dekat," tutur Ratu Tisha.