Pesan dan Harapan Erick Thohir Usai Bubarkan Panpel Piala Dunia U-20

By Reno Kusdaroji - Senin, 3 April 2023 | 20:45 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir secara resmi membubarkan panitia pelaksana (panpel) Piala Dunia U-20 2023 (LOC FIFA U-20) pada Senin (3/4/2023). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir secara resmi membubarkan panitia pelaksana (panpel) Piala Dunia U-20 2023 (LOC FIFA U-20) pada Senin (3/4/2023).

Erick Thohir menyampaikan apresiasinya terhadap panpel Piala Dunia U-20 yang telah bekerja keras mempersiapkan ajang terbesar kedua di dunia.

Menurutnya, panpel telah bekerja secara intensif dalam mepersiapkan event akbar tersebut terutama dalam setahun terakhir.

Namun sayangnya, FIFA memutuskan membatalkan Piala Dunia U-20 2023 digelar di Indonesia.

Karena batal digelar, Erick Thohir pun membubarkan tim panitia pelaksana tersebut pada hari ini di Jakarta.

Erick Thohir, yang kebetulan juga menjabat sebagai Ketua Panitia Pelaksana FIFA U-20 itu meminta seluruh panitia tak kehilangan semangat mendukung sepak bola Indonesia.

"Kemarin Presiden sudah datang ke lapangan untuk membubarkan timnas U-20 secara resmi," kata Erick Thohir dikutip BolaSport.com dari laman resmi PSSI.org.

"Hari ini (Senin 3/4/2023), dengan berat hati, saya mengundang seluruh panitia untuk memberitahukan bahwa tim ini saya bubarkan.

"Ini pengalaman berat yang saya harapkan makin mendewasakan kita," ujarnya.

Baca Juga: Shin Tae-yong Nganggur Hingga Juni 2023, Waktu yang Pas untuk Erick Thohir Siapkan Perpanjangan Kontrak