Napoli Digerus AC Milan, 1 Rekor Dahsyat Milik Juventus Resmi Melayang

By Beri Bagja - Selasa, 4 April 2023 | 04:05 WIB
Skuad Napoli kalah dari AC Milan pada lanjuta Liga Italia di Stadion Diego Maradona sehingga gagal menyamai rekor poin terbanyak Juventus. (TIZIANA FABI/AFP)

BOLASPORT.COM - Kekalahan Napoli dari AC Milan resmi membuat rekor dahsyat Juventus tak jadi mereka pecahkan di akhir musim Liga Italia.

Rekor yang sudah pasti gagal dipecahkan Napoli akibat digerus AC Milan, Minggu (2/4/2023), ialah perolehan poin terbanyak dalam satu musim Liga Italia.

Catatan tersebut masih dipunyai Juventus musim 2013-2014.

I Bianconeri asuhan Antonio Conte secara dahsyat mengumpulkan 102 poin dari 38 partai.

Mereka meraih scudetto dengan rapor 33 menang, 3 seri, dan cuma 2 kalah.

Jarak Juventus dengan runner-up kala itu, AS Roma, adalah 17 angka di klasemen akhir.

Kekalahan Napoli dari AC Milan membuat pasukan Luciano Spalletti dipastikan gagal menyamai rekor tersebut, apalagi melewatinya.

Padahal, I Partenopei sebelumnya digadang-gadang mampu memperbarui catatan Juve 9 tahun silam.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - AC Milan Ngamuk, Bantai Napoli Tanpa Ampun

Dalam 27 partai, Victor Osimhen dkk mendulang 71 poin.

Artinya, kalau mampu memenangi 11 pertandingan terakhir, Napoli bakal finis dengan 104 poin.

Jumlah tersebut cukup untuk melewati rekor Juventus.

Namun, yang terjadi di lapangan adalah siksaan dari AC Milan.

Tampil sebagai tamu di kuil publik Neapolitan, sang juara bertahan Serie A menang telak 4-0.

Milan menghukum Napoli dengan dwigol Rafael Leao (17', 59') serta masing-masing satu lesakan Brahim Diaz (25') dan Alexis Saelemaekers (67').

Baca Juga: Romelu Lukaku Gagal Cetak Gol dari Peluang 99 Persen, Balik ke Setelan Pabrik?

Akibatnya, perolehan mereka tak bergerak dengan 71 poin dalam 28 partai.

Dengan kata lain, kalaupun memenangi 10 partai tersisa, Napoli maksimal "cuma" akan meraup 101 angka.

Kurang sebiji dari rekor Juventus yang memang terlampau gila buat dikalahkan.

Maksimal, Napoli berpeluang menjadi tim kedua setelah Bianconeri yang bisa juara dengan menembus plafon 100 angka di klasemen akhir.

Juara Liga Italia dengan 90 Poin atau Lebih*

102 poin – Juventus (2013-2014)

97 poin – Inter Milan (2006-2007)

95 poin – Juventus (2017-2018)

91 poin – Juventus (2015-2016, 2016-2017), Inter (2020-2021)

90 poin – Juventus (2018-2019)

Ket.: * = Era 3 poin untuk 1 kemenangan.