Catat! Ini Jadwal 4 Pertandingan Uji Coba Timnas U-22 Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 6 April 2023 | 16:00 WIB
Skuat timnas U-22 Indonesia (skuad timnas U-22 Indonesia) sedang berfoto bersama dengan perwakilan PSSI dan Cdm SEA Games 2023 di Lapangan A, Senayan, Jakarta, 5 April 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Mungkin dalam waktu dekat ini PSSI akan merilis lokasi pertandingannya."

"Namun yang pasti pertandingan ini digelar di Jakarta," kata Indra Sjafri.

Pada SEA Games 2023, timnas U-22 Indonesia tergabung ke dalam Grup A.

Baca Juga: Pakar Sepak Bola Asal Inggris Prediksi Timnas U-22 Indonesia Juarai Grup A SEA Games 2023

Skuad Tim Merah Putih akan berjumpa Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.

Adapun SEA Games 2023 akan digelar di Phnom Penh, Kamboja, pada 5-17 Mei mendatang.

Namun untuk pertandingan sepak bola digelar terlebih dahulu pada 29 April 2023.

Saat ini ada 36 pemain yang berlatih bersama timnas U-22 Indonesia.

Indra Sjafri hanya akan membawa 20 pemain yang berlaga di SEA Games 2023 Kamboja.

PSSI juga menargetkan timnas U-22 Indonesia harus mendapatkan medali emas SEA Games 2023.