Tragedi Kanjuruhan Masih Hantui Para Pemain Arema FC

By Wila Wildayanti - Kamis, 13 April 2023 | 06:40 WIB
Pemain Arema FC, Achmad Figo Ramadani (kanan), sedang menguasai bola dan dibayangi pilar Persebaya Surabaya bernama Muhammad Iqbal (tengah) dalam laga tunda pekan ke-28 Liga 1 2022 di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Selasa (11/4/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Arema FC, Joko Susilo, mengungkapkan beberapa pemainnya tak bisa tampil menghadapi Persebaya Surabaya karena masih memiliki trauma atau rasa dihantui Tragedi Kanjuruhan.

Arema FC telah menyelesaikan pertandingan melawan Persebaya Surabaya pada laga tunda Liga 1 2022-2023 di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta Selatan, Selasa (11/4/2023).

Dalam laga tersebut, Arema FC dipaksa mengakui kekalahan 0-1 dari Persebaya Surabaya.

Kekalahan itu memang mengecewakan bagi tim berjulukan Singo Edan.

Baca Juga: Ukir Rekor usai Kalahkan Arema, Persebaya Berpeluang Finis di 5 Besar! 

Joko Susilo bahkan mengatakan Singo Edan hanya kurang beruntung dalam laga tersebut.

Sepanjang pertandingan Dedik Setiawan dan kawan-kawan berhasil tampil mengimbangi Persebaya.

Namun, akhirnya Arema FC gagal meraih kemenangan dan justru kalah tipis.

Seusai pertandingan tersebut, Joko Susilo pun membeberkan kondisi para pemain saat melawan Persebaya.

Juru taktik Arema FC itu mengatakan bahwa sebenarnya beberapa pemain tidak bisa tampil.