Siap Berpesta di SUGBK, Persija Tidak Mau Disalip Persib

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 13 April 2023 | 18:15 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll (kanan), saat sedang memantau para pemainnya berlatih di Lapangan Latih JIS (Jakarta International Stadium), Jakarta, Utara, Rabu (12/4/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta bertekad meraih kemenangan saat menjamu PSS Sleman pada pekan ke-34 Liga 1 2022/2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (15/4/2023).

Tiga poin dibidik Macan Kemayoran demi bisa mengakhiri Liga 1 2022/2023 dengan dudu di posisi kedua di bawah PSM Makassar.

Persija tidak boleh lengah saat menjamu PSS.

Jika kalah, maka posisinya akan disalip Persib Bandung yang juga memainkan laga melawan Persikabo 1973 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat, Sabtu (15/4/2023).

Pelatih Persija, Thomas Doll, mengatakan bahwa musim ini sangat sulit bagi ia dan anak-anak asuhnya.

Banyak masalah yang datang mulai banyaknya pemain ke timnas Indonesia, badai cedera, dan pertandingan tanpa penonton.

Baca Juga: Laga Persija vs PSS Digelar di SUGBK, Begini Harapan Thomas Doll kepada The Jakmania

Ternyata ada hikmah di balik masalah yang datang kepada Persija.

Di penghujung kompetisi, Persija berpeluang finish di posisi kedua dan mendapatkan satu tiket ke babak play-off AFC Cup 2023/2024.

Untuk itu Thomas Doll berharap para pemainnya bisa menunjukan penampilan terbaiknya saat lawan PSS.

Tiga poin yang didapatkannya nanti bisa membuat para pemain Persija berpesta bersama-sama dengan The Jakmania.

"Saya tahu pemain kami melewati musim ini dengan situasi yang sangat sulit."

"Saya tahu ini tidak mudah bagi kami."

"Tapi sekarang saya bisa merasakannya bahwa mereka ingin tetap berada di posisi kedua."

Baca Juga: Tatap Laga Terakhir Liga 1, Pelatih Persija Enggan Eksperiman Kiper

"Mereka ingin berselebrasi setelah pertandingan bersama The Jakmania," ucap Thomas Doll.

Lebih lanjut juru taktik asal Jerman itu mengakui bahwa tidak mudah menjalani pertandingan di laga pamungkas.

Terlebih PSS datang tanpa beban.

PSS berada di posisi ke-17 klasemen sementara Liga 1 2022/2023.

Tim berjulukan Elang Jawa itu tidak terdegradasi karena sistem tersebut tak berlaku di musim ini.

"Kami harus berkonsentrasi penuh karena tidak ada yang akan memberikan hadiah kepada kami di posisi kedua."

Baca Juga: Hadapi Persija, Pemain PSS Sleman Siapkan Fisik, Mental hingga Psikologis

"PSS datang dan bermain tanpa bebas tapi semua klub ingin mengakhiri musim dengan cara yang terbaik," kata Thomas Doll.

Thomas Doll juga tidak akan mengecewakan The Jakmania yang datang ke SUGBK akhir pekan nanti.

Ia ingin memperlihatkan permainan terbaik Persija di akhir musim.

Ini untuk pertama kalinya Persija bermain di SUGBK di Liga 1 2022/2023.

Sebelumnya Persija selalu berkandang di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat.

"Saya rasa kami sekarang termotivasi dan harus konsentrasi penuh."

Baca Juga: PT LIB Konfirmasi Laga Persija vs PSS Sleman Resmi Digelar di GBK

"Para pemain harus memainkan permainan terbaiknya sepanjang musim ini."

"Mereka bisa memperlihatkan itu di depan puluhan ribu The Jakmania."

"Saya pikir ini yang terbaik untuk persepakbolaan Indonesia dan kemudian kami mengakhiri musim dengan baik," tutup Thomas Doll.