Doni Haryono Belum Tiba di Pelatnas, Tim Voli Putra Indonesia Punya Pelapis yang Kualitasnya Sama

By Delia Mustikasari - Jumat, 14 April 2023 | 15:30 WIB
Pebola voli putra Indonesia, Doni Haryono, berpose di Padepokan Voli Sentul, Bogor, Jawa Barat, Selasa (18/2/2020). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Timnas bola voli putra Indonesia belum berlatih dengan kekuatan penuh karena salah satu pemainnya, Doni Haryono masih berada di Jepang untuk mengikuti Liga di Negeri Sakura.

Sebelumnya, Pengurus Pusat Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PP PBVSI) sudah memanggil 14 pemain untuk memperkuat Merah Putih pada SEA Games 2023 Kamboja, 5-17 Mei.

Kehadiran pemain berusia 24 tahun itu dianggap penting bagi tim. Namun, tidak mengganggu persiapan SEA Games.

"Ketidakhadiran Doni jelas berpengaruh karena Doni bagian terpenting dari tim inti putra," kata Manajer tim bola voli Indonesia, Loudry Maspaitella, ditemui BolaSport.com di Padepokan Voli, Sentul, Bogor, Jawa Barat.

"Dia bukan tidak tergantikan. Tetapi, teknik, mental dia, dan keberadaan dia menjaga kestabilan tim."

"Secara individu, mungkin dia bisa digantikan. Makanya Mr Jeff Jiang (pelatih timnas voli putra) bilang tetap kami butuhkan."

"Dia sedang di Jepang, masih ada pertandingan dan latihan sehingga secara fisik, badannya terjaga," ucap Loudry.

Doni baru tiba di Indonesia pada 15 April dan baru bergabung ke pelatnas 18 April mendatang

"Kembali dengan kesenioran dia dan waktu yang tersisa, kami yakin Doni akan bisa menyatu," ujar Loudry.

"Kalaupun nanti ada gangguan kerja sama tim, artinya tiga pelapis dia yakni Farhan (Halim), Angga (Aqil Angga Anggara), Boy (Arnez), maupun Fahri (S Putratama) kualitasnya sama."