Kejuaraan Asia 2023 - Semangat All Out Indra Widjaja Saat Turun Perdana Dampingi Gregoria dkk

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 22 April 2023 | 23:30 WIB
Indra Widjaja berpose setelah resmi menjadi pelatih tunggal putri Indonesia di pelatnas Cipayung, Jakarta, Rabu (1/3/2023). (PP PBSI)

Akhir tahun lalu Gregoria menyengat Chen Yu Fei dengan mengalahkannya di fase grup World Tour Finals 2022 dengan skor 21-9, 14-21, 21-16.

Sedangkan pada pertemuan terkini dengan Chen di perempat final All England Open 2023, Gregoria hanya kalah tipis dengan skor 22-24, 21-23.

Indonesia juga akan mengandalkan pemain tunggal putri muda yaitu Putri Kusuma Wardani dan Komang Ayu Cahya Dewi.

Sementara Komang harus berjuang dari kualifikasi, Putri lolos langsung ke putaran final bersama Gregoria.

Lawan-lawan sulit juga menanti Komang dan Putri. Putri misalnya, dia akan melawan pemain yang peringkatnya lebih tinggi darinya sejak babak pertama.

Babak kedua bisa menghadirkan ujian terbesar bagi kampiun Orleans Masters 2022 itu karena kehadiran ratu bulu tangkis, Akane Yamaguchi (Jepang).

Komang tidak jauh lebih baik. Jika lolos, dia akan menantang pemain veteran, Saina Nehwal (India), pada babak pertama.

Potensi laga sulit diharapkan Indra bisa dilalui anak-anak asuhnya dengan semangat juang yang tinggi.

"Saya berpesan semoga anak-anak bisa tampil all out, tampil maksimal," ucap Indra dalam pernyataan resmi via Tim Humas dan Media PBSI.

Baca Juga: Kejuaraan Asia 2023 - Belum Pulih Total, Ahsan/Hendra Tetap Turun