Asnawi Mangkualam Tertunduk Lesu Saat Bersua di Kandang Mantan Klub Pekan Ini

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 25 April 2023 | 00:30 WIB
Bek Jeonnam Dragons, Asnawi Mangkualam, saat pertandingan melawan Seongnam FC, Sabtu (8/4/2023). (INSTAGRAM.COM/JEONNAMDRAGONS_FC)

Menjelang akhir pertandingan atau pada menit ke-88, Ansan Greeners menghukum Asnawi Mangkualam dkk. dengan gol kemenangan lewat Gabriel Honorio.

Hasil tersebut sekaligus membuat Jeonnam Dragons masih terpaku di peringkat kesembilan dari 13 tim K League 2.

Sebelumnya, ia berhasil menyumbang dua asis untuk timnya usai kembali dari absensi akibat kartu merah.

Bersama Jeonnam Dragons, Asnawi Mangkualam baru tampil lima kali.

Asnawi sudah membukukan dua asis, satu kartu kuning, dan satu kartu merah.

Sang bek masih berpeluang kembali tampil untuk Jeonnam Dragons.

Kesempatan itu hadir pada pekan kesepuluh K League 2 menghadapi Chungnam Asan pada 29 April 2023.

Baca Juga: Marselino Ferdinan Dapat Pujian Setinggi Langit dari Pelatih KMSK Deinze Usai Cetak Gol Perdana di Belgia

Sementara itu, rekan abroad Asnawi Mangkualam yang lainnya di liga Asia yaitu Pratama Arhan masih belum mendapatkan kesempatan tampil.

Dalam pertandingan terkini menghadapi Montedio Yamagata, ia tak masuk daftar pemain yang tampil dalam laga itu.