Liverpool Mulai Ganggu Man United, Ikut-ikutan Buru Frenkie de Jong

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 24 April 2023 | 23:00 WIB
Liverpool dikabarkan mulai mengganggu Manchester United dan ikut-ikutan memburu gelandang Barcelona, Frenkie de Jong. (TWITTER.COM/BARCAUNIVERSAL)

BOLASPORT.COM - Liverpool dikabarkan mulai mengganggu Manchester United dan ikut-ikutan memburu gelandang Barcelona, Frenkie de Jong.

Saga transfer Frenkie de Jong sempat menghiasi media massa Eropa pada musim panas 2022.

Kala itu, De Jong terus dikaitkan dengan klub raksasa Liga Inggris, Manchester United.

Bahkan, Manchester United dan Barcelona sudah sempat sepakat soal transfer De Jong.

Barcelona berkenan untuk melepas De Jong karena ingin memangkas margin gaji para pemainnya.

Terlebih lagi, Blaugrana kala itu sedang merombak skuad dan mendatangkan banyak pemain.

Akan tetapi, kesepakatan dengan Man United akhirnya gagal dan De Jong tetap bertahan di Barcelona.

ETHAN MILLER/AFP
Frenkie de Jong saat beraksi membela Barcelona menghadapi Real Madrid di Allegiant Stadium, Las Vegas (23/7/2022).

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Kans Juara Arsenal di Ambang Runtuh, Liverpool Dekati Zona Eropa

Kini, saga transfer gelandang asal Belanda itu kembali mengemuka.

Menurut laporan Fichajes.net yang dikutip BolaSport.com, De Jong kini tidak hanya diminati Manchester United.

Klub raksasa Liga Inggris lainnya, Liverpool, juga memasukkan De Jong sebagai target mereka.

Liverpool memang tengah mencari gelandang anyar untuk merombak lini tengah mereka.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, juga sudah mengonfirmasi bahwa tim asuhannya kemungkinan akan mendatangkan dua hingga tiga gelandang baru.

De Jong pun disebut menjadi target Liverpool pada bursa transfer musim panas 2023.

Akan tetapi, The Reds harus berjuang ekstra keras untuk mendapatkan jasa pesepak bola berusia 25 tahun itu.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Parade Lima Gol Antar Liverpool Raih Tiga Poin

JOHN THYS/AFP
Frenkie de Jong bersepeda saat melakoni kamp latihan timnas Belanda jelang duel Euro 2020 di Zeist (12/6/2021).

Pasalnya, De Jong tidak mau pindah dan ingin tetap bertahan di Barcelona.

Selain itu, Manchester United dikabarkan masih belum menyerah untuk mendatangkan De Jong.

Setan Merah masih ingin De Jong bisa diboyong ke Old Trafford pada musim panas mendatang.

Di sisi lain, ketertarikan Liverpool dan Manchester United kepada De Jong sebenarnya bisa menjadi kesempatan bagi Barcelona.

Barcelona bisa menjual De Jong untuk bisa mendapat dana segar sekaligus mengurangi margin gaji mereka.

Terlebih lagi, Blaugrana tengah dikejar batas waktu untuk menurunkan margin gaji mereka.

Salah satu cara Barcelona untuk bisa menurunkan margin gaji adalah dengan menjual pemain.

Baca Juga: Mundurnya Liverpool dari Perburuan Jude Bellingham Hanya Siasat, Mustahil Sirna Begitu Saja

Penjualan De Jong pada musim panas nanti bisa menjadi alternatif.