Hasil Kejuaraan Asia 2023 - Diwarnai Momen Minta Maaf, Fajar/Rian Atasi Juara Spain Masters

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 26 April 2023 | 17:38 WIB
Pasangan ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, saat tampil pada partai final All England Open 2023 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Minggu (19/3/2023). (PBSI)

Poin pertama saat skor 1-5 mengawali perjuangan Fajar/Rian untuk membalikkan keadaan layaknya gim pertama.

Fajar/Rian menipiskan jarak ketertinggalan menjadi dua angka pada 3-5 kemudian 4-6 dan dari 4-8 menjadi 6-8.

Fajar/Rian hampir menyamakan angka pada 7-8. Akan tetapi, mereka kemudian kehilangan tiga poin beruntun sehingga lawan ungul 11-7 di interval.

Fajar/Rian mencoba membalikkan keadaan. Akan tetapi, pertandingan yang cukup seimbang membuat perjuangan mereka tidak mudah.

Skor baru dapat disamakan Fajar/Rian pada 16-16. Bola-bola lob ke area belakang dari Fajar/Rian gagal diantisipasi He/Zhao.

Fajar/Rian membalikkan keadaan hingga mencetak match point pada 20-17 melalui dropshot Rian yang dituntaskan Fajar dengan smes tajam.

Lawan hanya sempat membalas satu angka sebelum pengembalian servis yang apik dari Rian memastikan kemenangannya dan Fajar.

Baca Juga: Kejuaraan Asia 2023 - Jonatan Sempat Muntah-muntah Sebelum Putuskan Mundur

Putaran Kedua

Fajar dan Rian kini siap menghadapi pasangan Taiwan Lee Jhe-huei dan Yang Po-hsuan di putaran atau babak kedua.