Moto3 Spanyol 2023 - Ambisi Gaspol Mario Aji Terhalang Neraka Bocor

By Agung Kurniawan - Sabtu, 29 April 2023 | 10:15 WIB
Aksi pembalap Indonesia Mario Suryo Aji, pada hari pertama Moto3 Spanyol 2023 di Sirkuit Jerez, Jumat (28/4/2023) (Gareth Harford/HONDA TEAM ASIA)

Hiroshi Aoyama selaku manajer Honda Team Asia juga tak menampik bahwa temperatur lintasan yang cukup panas menjadi kendala tersendiri.

"Ini adalah hari pertama yang menegangkan di Jerez, kondisi cuaca berubah secara dramatis sepanjang hari ini," kata Aoyama.

"Mendapatkan masukan yang tepat saat memutuskan setelan motor menjadi hal yang itu."

"Kami tidak bisa berkembang dari sesi pagi hingga siang," imbuhnya.

Pria asal Jepang itu sempat kesulitan dalam mencari setelan motor terbaik untuk para pembalapanya.

"Kami perlu meningkatkan pengaturan dan menemukan cara berkendara dalam kondisi seperti ini," kata Aoyama menegaskan.

"Kedua pembalap kami telah kehilangan waktu di beberapa area dan terutama kesulitan di fast corner.

"Besok kami harus berkonsentrasi bagaimana menyiapkan motor dalam kondisi panas seperti ini," imbuhnya.

Baca Juga: Hasil P1 MotoGP Spanyol 2023 - Kembalinya Alien Senior, Dani Pedrosa Cetak Waktu Lap Tercepat