Ditanya Soal Peluang Liverpool Lolos ke Liga Champions, Juergen Klopp Singgung Man United dan Newcastle

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 1 Mei 2023 | 08:15 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

Namun, drama belum selesai sampai di situ.

Tak berselang lama setelah gol Richarlison, armada Juergen Klopp bisa mencetak gol.

Sebuah serangan balik dituntaskan oleh Diogo Jota pada menit ke-90+4.

Sepakan mendatar Jota bersarang telak ke gawang Spurs.

Gol penyerang timnas Portugal itu sekaligus mengunci kemenangan 4-3 Liverpool atas Spurs.

Berkat kemenangan ini, Liverpool berhasil menggusur Spurs dari posisi kelima klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 56 poin dari 33 pertandingan.

Baca Juga: Pep Guardiola Kaget dengan Rekor Baru Erling Haaland, Kenapa?

Liverpool kini juga hanya terpaut 7 poin dari Manchester United yang duduk di posisi empat atau ambang batas zona Liga Champions dan 9 poin dari Newcastle United di urutan ketiga.

Situasi ini memunculkan asa bagi Liverpool untuk menembus posisi empat besar.

Namun, Juergen Klopp justru pesimistis dengan peluang tersebut.