Janji Ramadhan Sananta untuk Timnas U-22 Indonesia saat Lawan Myanmar

By Wila Wildayanti - Rabu, 3 Mei 2023 | 07:30 WIB
Pemain timnas U-22 Indonesia, Muhammad Ramadhan Sananta (kiri), sedang menguasa bola saat berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (19/4/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Penyerang timnas U-22 Indonesia, Ramadhan Sananta, berjanji akan memberikan yang terbaik dan bisa mencetak gol ke gawang Myanmar dalam laga kedua SEA Games 2023.

Timnas U-22 Indonesia dijadwalkan akan menghadapi Myanmar dalam laga kedua SEA Games 2023 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, pada Kamis (4/5/2023).

Dalam laga ini tim asuhan Indra Sjafri itu dituntut untuk bisa meraih kemenangan apabila ingin lolos ke babak semifinal ajang dua tahunan tersebut.

Timnas U-22 Indonesia telah memulai turnamen dengan meraih kemenangan 3-0 atas Filipina pada Sabtu (29/4/2023).

Baca Juga: SEA Games 2023 - Malaysia Disebut Selevel dengan Timnas U-22 Indonesia, Vietnam, dan Thailand

Dengan begitu, apabila Ramadhan Sananta dan kawan-kawan bisa terus mengamankan poin dari tiga laga berikutnya, peluang timnas U-22 untuk lolos ke babak selanjutnya sangat besar.

Untuk mewujudkan hal itu, skuad Garuda Muda pun terus memaksimalkan persiapan.

Ramadhan Sananta mengaku para pemain telah menjalani persiapan dengan maksimal setelah melawan Filipina.

Menu latihan fisik hingga taktik pun telah diberikan oleh pelatih Indra Sjafri.

Oleh karena itu, pemain PSM Makassar itu mengaku bahwa para pemain dalam kondisi siap untuk melawan Myanmar.