Gol Fajar Fathurrachman Berhasil Menambah Keunggulan Timnas U-22 Indonesia atas Timor Leste

By Wila Wildayanti - Minggu, 7 Mei 2023 | 17:30 WIB
Gol Fajar Faturrachman berhasil menjaga jarak timnas U-22 Indonesia atas Timor Leste (PSSI)

BOLASPORT.COM - Timnas U-22 Indonesia sukses kembali menjaga jarak dari Timor Leste seusai mencetak gol dan skor berubah menjadi 2-0 pada babak kedua di penyisihan Grup A SEA Games 2023.

Timnas U-22 Indonesia melawan Timor Leste di National Olympic Stadium Phnom Penh, Kamboja, Kamis (7/5/2023).

Timnas U-22 Indonesia sebelumnya memimpin lebih dulu lewat gol yang dicetak Ramadhan Sananta pada menit ke-45.

Tetapi, gol kembali tercipta pada babak kedua ini melalui Fajar Fathurrachman pada menit ke-62.

Tim asuhan Indra Sjafri memang tampil cukup bagus sejak awal dengan langsung melakukan serangan.

Baca Juga: Gol Ramadhan Sananta Bawa Timnas U-22 Indonesia Unggul Lebih Dulu

Sejak menit ke-2 tim Merah Putih sudah mengancam gawang Georgino melalui tendangan penjuru..

Akan tetapi, tendangan penjuru yang dilakukan Marselino gagal dimanfaatkan Ramadhan Sananta.

Sebab sundulan pemain PSM Makassar itu masih mampu ditepis penjaga gawang tim berjulukan Samba Kecil tersebut.

Hingga memasuki menit ke-20, tak ada peluang yang mampu dikonversikan oleh kedua tim.

Jual beli serangan terus dilakukan tetapi hingga memasuki menit ke-35, tak ada peluang yang mampu dicetak.

Timnas U-22 sukses memimpin pada menit ke-45 melalui gol Ramadhan Sananta pada babak pertama.

Baca Juga: Nilai Permainan Timor Leste Sudah Berbeda, Indra Sjafri: Tak Perlu Ada yang Dikhawatirkan 

Memasuki babak kedua, timnas U-22 Indonesia langsung melakukan serangan.

Tak menunggu waktu lama, timnas U-22 sukses kembali mencetak gol melalui Fajar Fatchurrahman pada menit ke-62.

Fajar membawa keunggulan seusai menerima umpan dari Ananda Raehan dan bola langsung ditendang begitu saja.

Dengan begitu, timnas memimpin jauh 2-0.


Timnas U-22 Indonesia vs Timor Leste 1-0 (Ramadhan Sananta)

Timnas U-22 Indonesia (4-3-3): 1-Muhammad Adi Satryo; 5-Rizky Ridho, 3-Ilham Rio Fahmi (2-Bagas Kaffa 46'), 19-Alfeandra Dewangga, 12-Pratama Arhan; 7-Marselino Ferdinan, 6-Ananda Raehan, 4-Komang Teguh; 8-Witan Sulaeman (17-Witan Sulaeman 46'), 14-Fajar Fathurrachman, 9-Ramadhan Sananta

Cadangan: 2-Bagas Kaffa, 10-Beckham Putra, 11-Jeam Kelly Sroyer, 13-Haykal ALfhafiz, 15-Taufany Muslihuddin, 16-Muhammad Ferarri, 17-Irfan Jauhari, 18-Titan Agung, 20- Ernando Ari

Pelatih: Indra Sjafri

Timnas U-22 Timor Leste (4-4-2): 1-Georgino Jose Alexandro; 6-Jhoon Frith Ornai Liu de Oliveira, 3-Orcelio Nobelitp Moises Guterres Moreira da Silva, 4-Anizo Correia, 5-Cristevao Moniz Fernandes; 10-Mouzinho Barreto de Lima (18-Mario Donasio 54'), 11-Zenivio Morientes Gostavo Conceicao Mota, 15-Olagar Fernando Malik Xavier, 16-Joao Bosco Halle; 17-Luis Figo Pereira, 20-Ricardo Rorinho dos Santos Bianco (7-Elias Joao 54')

Cadangan: 2-Danilio Menezes Alves, 7-Elias Joao da Costa Ximenes, 8-Edencio Soares Da Costa, 9-ALecandro Bajhiti Corsino Lemos, 12-Junildo Manuel de Castro Pereira, 13-Juvito Miniz, 14-Kornelis Nahak Portela, 18-Mario Donasio Requis Dias Quintao, 19-Alecandro Luis Antonio Ima Kefi

Pelatih: Park Soon-tae