Kemenangan Beruntun Timnas U-22 Indonesia Jadi Modal Berkembang ke Level Lebih Tinggi

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 8 Mei 2023 | 09:15 WIB
Bek sayap kiri timnas Indonesia, Pratama Arhan, sedang menguasai bola saat berlatih di Stadion JIS (Jakarta International Stadium), Jakarta Utara, Senin (27/3/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Bek timnas U-22 Indonesia, Pratama Arhan, menegaskan deretan kemenangan di babak penyisihan Grup A jadi modal menatap laga selanjutnya.

Skuad Garuda Muda berhasil meriah tiga kemenangan di fase grup.

Yakni saat berhadapan dengan Filipina (3-0), Myanmar (5-0), dan Timor Leste (3-0).

Hasil ini membuat mereka berada di puncak klasemen Grup A dan mengunci satu tiket di babak semifinal.

Baca Juga: Indra Sjafri Berharap Timnas U-22 Indonesia Mampu Jaga Tren Clean Sheet kala Bertemu Lawan Tangguh

Pratama Arhan menjelaskan jika kemenangan atas Timor Leste cukup penting.

Pasalnya, tiga poin di laga tersebut membuktikan skuad Garuda Muda bermain konsisten.

Selain itu, pada tiga laga sebelumnya mereka sukses jadi tim yang belum pernah kebobolan di Griup A.

Hasil ini berdampak positif pada mental pemain di pertandingan selanjunya. 

"Alhamdulilah kita puji syukur ya bisa meraih tiga poin lagi."