Link Live Streaming Final Voli SEA Games 2023 - Indonesia Harus Waspadai Revans dari Kamboja

By Nestri Y - Senin, 8 Mei 2023 | 16:00 WIB
Timnas bola voli putra Indonesia pada semifinal SEA Games 2023 Kamboja melawan Vietnam di Olympic Indoor Stadium, Minggu (7/5/2023). (SMM VOLLEYBALL)

Mempertimbangan kebangkitan Kamboja di laga semifinal, skuad arahan Li Jun itu bisa saja mengulangi hal yang sama saat kembali dihadapkan dengan Indonesia.

Selain itu Kamboja tentunya memiliki misi revans yang sangat besar.

Kamboja kembali didukung publik tuan rumah yang digadang-gadang bakal memadati Olympic Complex Indoor Main Hall yang berkapasitas 5.000 penonton.

Pelatih timnas voli putra Indonesia, Jeff Jiang Jie, mengakui bahwa melawan Kamboja sudah sesuai dengan prediksinya.

Namun, pelatih asal China itu mempertegas bahwa tim Indonesia tidak boleh lengah dan kalah mental.

"Tinggal besok Senin (final). Kami berproses untuk tiba di final," ucap Jiang Jie dikutip dari Antaranews.com.

"Semoga bisa meraih hasil terbaik," imbuhnya.

Motivasi Kamboja diprediksi bakal bertambah karena ini adalah final pertama mereka pada ajang voli putra SEA Games.

Pencapaian terbaik Kamboja sebelumnya adalah medali perunggu yang mereka raih pada SEA Games 2021 Vietnam tahun lalu.

Baca Juga: Voli SEA Games 2023 - Road to Final Sempurna Indonesia, 1 Langkah Menuju Hattrick Emas