SEA Games 2023 - Dijuluki Monster Servis usai Bawa Timnas Voli Putra Indonesia Sabet Medali Emas, Farhan Halim: Banyak yang Lebih Bagus

By Abdul Rohman - Kamis, 11 Mei 2023 | 06:20 WIB
Atlet timnas Voli Indoor Indonesia, Farhan Halim (kanan), sedang berbaris saat tiba di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (10/5/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Saya tidak setiap kali main seperti itu. Itu hanya kebetulan mungkin."

"Ada yang lebih bagus, lebih kuat," sambung Farhan Halim.

Dia menuturkan, tidak ada persiapan khusus saat melakoni duel menghadapi Kamboja yang didukung penuh suporternya.

Pada partai puncak melawan Kamboja, timnas voli putra Indonesia menang tiga set langsung.

Rincian skornya 25-21, 25-10, dan 25-15.

Baca Juga: Klasemen Medali SEA Games 2023 - Raih 11 Emas Tambahan, Indonesia Masih Tertahan

"Kalau persiapan sama saja, mungkin euforia final berbeda," tutur Farhan Halim.

"Ditambah penonton tuan rumah yang sangat ramai, kami jadikan semangat untuk diri sendiri," kata Farhan Halim.

Usai keluar sebagai jawara di Kamboja, timnas voli putra Indonesia mencatatkan hattrick emas pada SEA Games.

Dua medali emas sebelumnya disabet pada SEA Games 2019 Filipina dan SEA Games 2021 Vietnam.