PSSI: Timnas Indonesia Tidak Gentar Lawan Jepang, Vietnam dan Irak di Piala Asia 2023

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 11 Mei 2023 | 20:45 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bersama pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat menghadiri drawing Piala Asia 2023 di Doha, Qatar, Kamis (8/11/2023). (ERICK THOHIR/PSSI)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia dipastikan tergabung ke dalam Grup D Piala Asia 2023.

Skuad Garuda akan berjumpa Jepang, Irak, dan Vietnam.

Piala Asia 2023 akan digelar pada 12 Januari 2024 sampai 10 Februari 2024 di Qatar.

AFC sudah menggelar Drawing Piala Asia 2023 di Doha, Qatar, Kamis (11/5/2023).

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, turut hadir dalam acara tersebut.

Usai hasil drawing, Erick Thohir angkat bicara.

Mantan Presiden Inter Milan itu mengatakan timnas Indonesia akan berjuang semaksimal mungkin untuk menghadapi lawan-lawan di Grup D.

Baca Juga: Indonesia Ketemu Jepang di Piala Asia 2023, Shin Tae-yong Pernah Taklukkan Samurai Biru

Erick Thohir mengakui bahwa semua lawan-lawan di Grup D sangat tangguh.

Meski begitu, timnas Indonesia tidak akan gentar, terutama melawan Jepang selaku peserta Piala Dunia 2022.